Dedi Djubaedi

Dedi Djubaedi

Akademisi

Data Diri:

  • Gelar: Prof. Dr., MA.

Pendidikan di Gontor:

Akademisi

  • IAIN Syekh Nurjati Cirebon
  • Jabatan: Direktur Pascasarjana

Profil

Nama Prof Dr H Dedi Djubaedi MA tak asing lagi di dunia pendidikan. Di Cirebon, Prof Dedi adalah guru besar sekaligus Direktur Pascasarjana IAIN Syekh Nurjati sejak 2019.

Selama menjadi ASN di Kementerian Agama, Prof Dedi telah menempati banyak pos penting. Yakni Pembantu Ketua Ill Bidang Kemahasiswaan STAIN Cirebon (Sekarang IAIN Cirebon) 1998-2002. Pembantu Ketua IV Bidang Kerjasama Dalam dan Luar Negeri STAIN Cirebon 2002-2006. Direktur Pascasarjana STAIN Cirebon 2006-2008. 

Selepas itu, Prof Dedi diangkat menjadi Rektor IAIN Ambon 2008-2011. Karir Prof Dedi terus menanjak bahkan di level pusat dengan menempati jabatan Direktur Pendidikan Madrasah Dirjen Pendis Kemenag 2011-2013. Diangkat lagi menjadi Kepala Puslitbang Kehidupan Keagamaan Kemenag 2013-2014. Dan kini, Prof Dedi masih menduduki kursi orang nomor satu di Pascasarjana IAIN Cirebon. 

Publikasi Jurnal